Lompat ke isi utama

Berita

Pengawasan PDPB : Bawaslu Tanah Laut Pastikan Data Pemilih Akurat

PDPB

Bawaslu Tanah Laut telah melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan proses Coklit Terbatas (Coktas) Data Pemilih pada Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) yang dilakukan KPU Kabupaten Tanah Laut. Tanah Laut, 9/9/2025

Pengawasan dilakukan di Kecamatan Tambang Ulang dan Kecamatan Bati-Bati, dengan hasil pemutakhiran data pemilih kategori meninggal dunia berdasarkan data sampel KPU RI yang bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS). Dari hasil pengawasan, terdapat beberapa pemilih yang masih hidup namun tidak bisa ditemui karena sedang bekerja atau pindah tempat tinggal, serta pemilih yang dinyatakan benar telah meninggal dunia.

PDPB

Tujuan Pengawasan ini untuk memastikan bahwa data pemilih yang digunakan dalam proses Pemilu akurat dan terkini, sehingga dapat: meningkatkan kualitas demokrasi dan kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilu.

Dengan Pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan ini, dapat meningkatkan akurasi data pemilih dan memastikan bahwa proses Pemilu yang akan datang, termasuk Pemilu 2029, dapat berjalan dengan lancar dan transparan. Dengan demikian dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap proses Pemilu dan meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia.

Penulis : Nurul 

Editor : Gd

Foto : Rizal