Bawaslu Tanah Laut Pastikan Akurasi Data Pemilih untuk Pemilu 2029
|
Tanah Laut, 9 September 2025 - Bawaslu Kabupaten Tanah Laut terus mengawasi KPU dalam melakukan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) untuk memastikan akurasi data pemilih untuk Pemilu 2029 kedepan.
Terhadap 4 data hasil sanding dengan BPS yang akan dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) dengan kriteria meninggal dunia.
Data tersebut berasal dari Desa Damit Hulu, Kecamatan Batu Ampar, Desa Sumber Mulia, Kecamatan Pelaihari (2 data), dan Desa Atu-Atu, Kecamatan Pelaihari. Setelah dilakukan coklit terbatas dengan mendatangi Kantor Desa masing-masing, berdasarkan keterangan dari Kepala Desa dan dibuktikan dengan data yang dimiliki kantor desa, yaitu berupa KTP dan KK yang bersangkutan, ke-4 orang tersebut dinyatakan masih hidup dan akan dilakukan pemutakhiran data oleh KPU Kabupaten Tanah Laut pada aplikasi Sidalih.
Pengawasan ini dilakukan untuk memastikan bahwa data pemilih yang digunakan dalam Pemilu 2029 adalah akurat dan terkini. Dengan demikian, diharapkan Pemilu 2029 dapat berjalan dengan lancar dan transparan.
Dengan adanya pengawasan ini, Pemilu 2029 dapat berjalan dengan lancar, transparan, dan demokratis, serta dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses Pemilu. Dengan demikian, diharapkan dapat terwujudnya demokrasi yang lebih baik dan lebih kuat di Kabupaten Tanah Laut dan Indonesia secara keseluruhan.
Penulis : Gd & Nisa
Editor dan Foto : Gd